Begini Caranya Smartphone Merusak Hubungan Percintaan

Kerap bercengkrama dengan smartphone dapat menganggu hubungan percintaan dengan pasangan. Bahkan gangguan ini bisa sangat cepat terjadi bila keseharian salah satu pasangan tidak bisa lepas dari smartphone. Demikian hasil studi terbaru yang dipublikasikan dalam journal Psychology of Popular Media Culture.

Sebelumnya telah banyak studi yang menggambarkan bagaimana telepon seluler berpengaruh terhadap suatu hubungan percintaan. Beberapa diantaranya mengatakan bahwa telepon seluler memberi pengaruh positif terutama dalam hal mendekatkan pasangan melalui telepon dan sms sehingga romantisme hubungan percintaan tetap terjaga dengan baik. Sebaliknya tidak sedikit studi yang mengatakan bahwa telepon seluler justru memperburuk hubungan percintaan. Interaksi personal secara nyata akan terganggu dengan kehadiran telepon seluler sehingga salah satu pasangan merasa terganggu dan tidak nyaman.

Penggunaan smartphone di segala aspek kehidupan memang tidak bisa dihadang lagi. Setiap orang sangat terbantu dan terhubung dengan kehadiran telepon pintar ini. Untuk membuktikan adanya dampak buruk smartphone dalam hubungannya dengan romantisme percintaan, peneliti dari University of Arizona mencoba mengambil data 170 mahasiswa pengguna smartphone yang sedang menjalani komitmen dengan pasangannya.

Dalam studi ini ditanyakan seberapa besar ketergantungan mereka terhadap smartphone dan apakah smartphone menganggu aktivitas kesehariannya. Pertanyaan yang sama juga diajukan untuk pasangan mahasiswa tersebut.

Hasilnya, yang jadi masalah adalah bukan seberapa banyak mereka menggunakan telepon seluler tetapi seberapa penting teleppon seluler bagi mereka. Mahasiswa yang tergantung dengan smartphone dilaporkan lebih tidak memperdulikan hubungan dengan pasangannya. Mereka yang pasangannya terlalu sibuk dengan smartphone merasakan ketidakpuasan dalam menjalani hubungan percintaan.

Dengan kata lain, pasangan merasa cemburu dengan kehadiran telepon seluler, demikian menurut Matthew Lapierre, salah satu peneliti dalam studi ini.

Peneliti saat ini dengan melakukan tindak lanjut dari hasil studi ini untuk mencoba memahami mekanisme penyebab dari masalah smatphone ini dan mengetahui apakah ketergantungan ini juga berpengaruh terhadap prestasi akademik dan sebagainya.

FacebookTwitterGoogle+Share


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *