Pagi ini saya akan memberi #TwitKes tentang pola hidup yang menyehatkan jantung. Semoga bermanfaat.
1. Kamu suka buah delima? Baguslah karena jus buah delima bagus untuk mengikis plak pada pembuluh darah jantung. #JantungSehat
2. Kacang kacangan mengandung lemak sehat, menurut studi bermanfaat untuk memelihara sistem vaskuler khususnya jantung. #JantungSehat
3. Orang yang memiliki tujuan hidup dan berpikir positif tentang hidup berisiko lebih rendah menderita sakit jantung. #JantungSehat
4. Ingin menurunkan risiko sakit jantung? Jadilah semi vegetarian alias 70% makanan berasal dari tumbuh2an. #JantungSehat
5. Ikan kaya dengan asam lemak omega 3 yang bagus untuk proteksi jantung agar fungsinya tidak menurun. #JantungSehat
6. Vitamin D disamping penting untuk tulang, vitamin ini juga sangat penting untuk kesehatan jantung. #JantungSehat
7. Minuman berenergi dapat meningkatkan tekanan darah dan risiko serangan jantung. Jauhi agar jantung sehat. #JantungSehat
8. Rutin makan keju dapat menurunkan kadar kolesterol tubuh sehingga berimbas pada perbaikan kesehatan jantung. #JantungSehat
9. Berita bagus bagi penggemar cokelat karena makanan ini dapat menurunkan risiko sakit jantung terutama dark chocolate. #JantungSehat
10. Orang yang selalu bersyukur memiliki kadar zat inflamasi yang merusak jantung lebih rendah sehingga risiko sakit jantung menurun. #JantungSehat
11. Selain meningkatkan risiko diabetes, kegemaran minum minuman manis juga menganggu kesehatan jantung. Jauhi minuman ini. #JantungSehat
12. Asam folat merupakan obat penurun tekanan darah alami, perbanyak konsumsi makanan yang mengandung folat agar jantung sehat. #JantungSehat
13. Polusi tidak hanya buruk bagi sistem pernafasan tapi juga menurunkan kesehatan jantung. Hiruplah udara segar sesering mungkin. #JantungSehat
Semoga jantung tetap dalam kondisi sehat. Sekian #TwitKes #JantungSehat
Tulisan ini dibaca: 0 kali
Leave a Reply