Cara Memaksa iPad Kembali Bekerja

Aku agak panik. Tanpa sebab yang jelas, iPadku tiba-tiba tak bisa hidup.

Padahal produk hadiah dari detik.com ini tak ada gejala rusak sama sekali sebelumnya. Ketika terakhir kali aku pakai kemarin malam, dia masih berfungsi. Aku membaca iBook, main beberapa permainan, atau sekadar mengupdate agenda dan pekerjaan di Kalender.

Usai memakai semalam aku taruh begitu saja di samping kasur seperti biasa. Aku lihat kekuatan batrei masih sekitar 20 persen ketika aku taruh menjelang tidur.

Ketika pagi, iPad ini tak bisa aku hidupin. Aku mikir, paling cuma batreinya habis jadi tak bisa dipakai. Ternyata tidak.

Siangnya, ketika aku isi batrrei iPad ini, dia tetap tak mau hidup. Meski sudah diisi beberapa jam, dan pasti batrenya sudah terisi, iPad ini tetap tak mau hidup.

Aku sudah yakin iPad ini rusak. Kemungkinan besar karena batrenya. Ciri-ciri iPad rusak ini dia tak mau hidup sama sekali. Di layar cuma hitam meski sudah bolak-balik aku pencet tombel power maupun home-nya berkali-kali.

Panik juga melihat iPad ini rusak. Aku pasrah. Sudah siap untuk merelakan alat pintar nan canggih dari Apple ini diopname biar sembuh. Aku juga sudah mikir bahwa biaya servis kerusakan iPad ini setidaknya sampai Rp 1 juta mengacu pada biaya servis serupa pada iMac.

Lalu, datanglah pawisik dari Gung WS, teman di Bali Blogger Community yang juga pekerja di Sloka. Dia mengirim satu tautan tentang cara mengatasi kerusakan serupa pada produk Apple lainnya di forum pengguna Mac Indonesia.

Ada salah satu anggota forum yang punya masalah sama denganku. iPadnya tak bisa hidup. Layar dan mesin tak hidup sama sekali meski sudah dipencet berkali-kali.

Pengguna lain memberikan saran cara mengatasi kerusakan iPad semacam itu. Ternyata cukup dengan melakukan hard restore alias dipaksa biar mau berfungsi kembali.

Cara hard restore ini sangat gampang. Tinggal tekan tombol power dan home pada produk Mac, bisa iPhone atau iPad, secara bersamaan selama sekitar 10 detik. Aku, sambil tak yakin, mencoba cara tersebut.

Dan, walla!, ternyata bisa. iPadku langsung berkedip-kedip memperlihatkan denyut nadinya. Dia masih berfungsi! Dia hidup kembali!

Jadi, inilah gunanya informasi. Kalau tidak tahu informasi cara menyembuhkan iPad ngambek itu tadi, aku pasti akan kehilangan setidaknya Rp 500 ribu untuk servis atau waktu untuk mengurusinya.

Informasi memang mahal. Jadi, mari bermurah hati dengan membaginya lewat dunia maya. #endingmaksa

Ilustrasi dari Wemedia.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *